Penulis:
H.A. Rahim Haris
Penerbit:
Pustaka Ar-Rahman
Cetakan:
I,
Jumadhil Akhir 1431 H / Juni 2010 M
Ukuran:
15 x
21 cm
Halaman:
134
hlm
Jenis
Cover:
Soft Cover
Harga:
Rp. 18.000,- (Disc. 15%)
Harga Diskon: Rp. 15.300,-
Harga Diskon: Rp. 15.300,-
Deskripsi:
Meyakini
Malaikat menjadi salah satu pilar keimanan setiap orang muslim.
Menjadi kufur siapapun yang tidak beriman kepada Malaikat. Semua
aspek keimanan seorang muslim hendaknya menyatu dalam kehidupannya,
baik keyakinan, ucapan dan perilakunya. Keimanan kepada Allah sebagai
fondasi seluruh bangunan keimanan seorang muslim harus terpancarkan
dalam setiap tindak-tanduknya. Demikian pula pilar-pilar keimanan
lain sebagai konsekuensi keimanan kepada Allah, termasuk di dalamnya
kepada MalaikatNya.
Namun,
dalam kehidupan kita sehari-hari keimanan Malaikat seolah terlepas
dari diri banyak orang muslim. Jika masyarakat Jahiliyah Arab di
zaman Rasulullah saw menganggap Malaikat sebagai anak-anak perempuan
Allah, di zaman sekarang Malaikat tidak lebih dikaitkan dengan
keberuntungan-keberuntungan ghaib. Itupun seringkali tidak lebih dari
sekedar lipstik semata. Tentu saja hal itu mereduksi keimanan kepada
Malaikat.
Buku
Malaikat
Di Tengah Kehidupan Manusia
yang ditulis oleh Ustadz
H.A. Rahim Haris
menyajikan kepada pembaca keterkaitan Malaikat dengan sisi-sisi
kehidupan manusia, bukan hanya di dunia dan Akhirat. Dengan
menyertakan berbagai hujjah dari Al-Qur’an dan As-Sunnah, penulis
mengajak untuk membenahi pemahaman tentang iman kepada Malaikat,
sehingga akan membawa penyadaran yang akan memberikan perubahan
kepada keimanan kepada Malaikat yang mampu mewarnai tingkah laku
sehari-hari kita sebagai seorang muslim.
Pembahasan:
Bab
I : Mengenal Malaikat
Bab
II : Bentuk Asli Malaikat
Bab
III : Perubahan Wujud Malaikat
Bab
IV : Nama-nama Malaikat dan Tugas-tugasnya
Bab
V : Hubungan Malaikat dengan Manusia
Bab
VI : Peran dan Doa Malaikat
Bab
VII : Orang-orang yang Didoakan Malaikat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar