Ahlan Wa Sahlan Mitra Anda dalam Berwawasan

INILAH OBATNYA

Judul Asli/Penerbit: Hadza Nadzirun Linnas dan Hadza Huwad Dawa/Al-Moslimoon, Cairo
Penulis: Ali Ath-Thontowi
Penerjemah: Zainur Ridha Buyan & Drs. Anas Adnan, Lc.
Penerbit: Pustaka Progressif
Cetakan: Kedua, Agustus 1993
Ukuran: 11 x 15.3 cm
Halaman: 44 Hlm
ISBN: -
Jenis Cover: Soft Cover
Harga: Rp. 4.500



Syaikh Ali Ath-Thontowi adalah seorang tokoh ulama dari Damascus, juga mantan wartawan senior, sastrawan, dan juga sebagai da’i yang cukup dikenal di dunia Islam dewasa ini. Suatu hari tiba-tiba beliau menerima sepucuk surat dari seorang ayah yang mengadukan tentang keadaan putrinya yang kini berperilaku jauh menyimpang dari tata krama norma-norma agama.

Selanjutnya dalam suratnya orang tersebut menyatakan seraya mencaci maki tempat-tempat sekolah, perguruan tinggi, pemerintah, Ulama dan masyarakat sekelilingnya yang masing-masing dianggapnya sebagai biang keladi terhadap kehancuran moral anak putrinya itu. Apakah benar semua tuduhan itu? Nah, dalam buku ini Anda akan tahu, bagaimana jawaban seorang alim (ilmuwan) sekaliber Ali Ath-Thontowi ini.

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
.